skip to Main Content
+62 878-1947-9927 triplec@trunojoyo.ac.id

Tablet Matepad 11 Huawei, Tablet dengan HarmonyOS 2 Pertama di Indonesia

Huawei Consumer Business Group Indonesia dalam waktu dekat ini akan segera merilis produk terbarunya yaitu Tablet Matepad 11, yang mengusung sistem operasi HarmonyOS 2.

Apa itu harmonyOS 2, HarmonyOS 2 adalah versi komersial yang dikembangkan oleh Huawei berdasarkan proyek open-source OpenHarmony 2.0 untuk perangkat pintar yang digunakan dalam skenario yang berbeda dan mewarisi kemampuan pembeda Huawei dan teknologi eksklusif dari EMUI.

“Memperkenalkan Tablet MatePad 11 pertama yang didukung oleh HarmonyOS 2, Tablet ini dilengkapi dengan performa tinggi untuk meningkatkan produktivitas dan kreativitas pengguna,” Ujar Country Directoe Huawei Consumer Business Group Indonesia Patrick Ru. pada pers, dikutip Senin.

Huawei Tidak hanya menggunakan sistem operasi HarmonyOS 2, Tablet Matepad 11 ini juga akan menjadi Tablet pertama Huawei yang memiliki refresh rate layar hingga 120Hz.

Hal tersebut menjadikan Tablet MatePad 11 menghadirkan pengalaman visual yang luar biasa, halus, dan peningkatan respons yang lebih baik dari pada sebelumnya saat menampilkan berbagai konten.

Fitur yang menonjol mungkin adalah antarmuka. Perusahaan huawei telah memperkenalkan papan tulis MatePad Pro dan MatePad 11 yang fitur utamanya adalah tata letak perangkat lunak yang sangat mirip iPad .

Tablet Matepad 11
                          Tablet Matepad 11

Tablet Huawei ini menjanjikan input tulisan tangan yang sangat responsif dan pengguna dapat menikmati detail serta tampilan grafis yang dinamis saat bermain game atau menonton video.

Tidak itu saja tablet ini dilengkapi Chipset Qualcomm Snapdragon 865 Chipset yang paling bagus sepanjang 2020, Ram 6 GB dan Memori Internal 128 GB, Baterai 7.250 mAh, yang masih sanggub digunakan buat mengerjakan apapun.

Sistem operasi HarmonyOS 2 juga menawarkan fitur penghemat daya, Tablet Huawei ini juga didukung dengan kapasitas baterai yang besar yang diklaim bisa memutar video dengan kualitas HD 1080 pixel hingga 12 jam dengan satu kali pengisian daya.

Huawei mengonfirmasi akan meluncurkan Tablet Matepad 11 pada awal agustus mendatang.

dan membuka pre-order Tablet Matepad 11 pada 5 Agustus melalui jalur online di berbagai e-commerce maupun jalur offline.

Selain Tablet Matepad 11, Huawei juga akan meluncurkan earbuds 4 nya pada tanggal 4 Agustus 2021.

BACA JUGA : Tablet Matepad 11 Huawei, Tablet dengan HarmonyOS 2 Pertama di Indonesia

 

Editor : Aliffia Nurrohmah Zulkarnain

This Post Has 0 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back To Top